Menguji pengaruh burnout, job insecurity, work-family conflict dan gaya kepemimpinan transformasional terhadap turnover intention

Ayu Paramita, Christiawan Hendratmoko

Abstract


Turnover merupakan permasalahan yang sering terjadi di setiap perusahaan. Beberapa efek negatif dari turnover karyawan adalah meningkatnya biaya perekrutan dan seleksi, biaya pelatihan (training) serta biaya administrasi lainnya. PT. Sri Rejeki Isman Tbk. khususnya divisi garmen merupakan salah satu perusahaan yang mengalami tingkat turnover tinggi yaitu tahun 2015 mencapai 33.6% dan tahun 2016 meningkat menjadi 41.7% kemudian ditahun 2017 menurun menjadi 19.1%. Terjadinya turnover diawali dengan adanya turnover intention (keinginan untuk berpindah pekerjaan). Salah satu pemicu terjadinya turnover intention adalah burnout, job insecurity, work-family conflict dan gaya kepemimpinan transformasional. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh dari burnout, job insecurity, work-family conflict, dan gaya kepemimpinan transformasional terhadap turnover intention.  Penelitian ini bersifat kuantitatif menggunakan data primer yang dikumpulkan menggunakan kuesioner.  Populasi penelitian ini adalah karyawan divisi garmen sebanyak 13.512 karyawan. Teknik sampling yang digunakan adalah simple random sampling dimana sampel yang diperoleh adalah 102 responden. Teknik analisis menggunakan analisis regresi linier berganda yang didahului dengan uji instrumen data dan uji asumsi klasik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa burnout berpengaruh positif signifikan terhadap turnover intention, job insecurity berpengaruh positif signifikan terhadap turnover intention, work-family conflict berpengaruh positif signifikan terhadap turnover intention dan gaya kepemimpinan transformasional berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap turnover intention.

Keywords


Burnout, job insecurity; work-family conflict; gaya kepemimpinan transformasional; turnover intention Transformational Leadership Style, Turnover Intention

References


Poniman, Farid dan Hidayat, Yayan. (2015). Manajemen HR STIFIN : Terobosan Untuk Mendongkrak Produktivitas. Jakarta: PT. Gramedia Pustaka Utama.

Widjaja, Deborah Christine, Fulbertus, Margarita & Fenny Kusuma D.W. (2008). Analisis Persepsi Employee Empowerment Terhadap Emmployee Turnover Intention Di Hotel X, Kupang, Nusa Tenggara. Jurnal Manajemen Perhotelan, Vol. 4, No. 2. Pp 72-84.

Dessler, Gary. (2013). Manajemen Sumber Daya Manusia Human Resources, Jilid 2. Jakarta: Prenhalindo.

Ridlo, A.I. (2012). Turnover Karyawan “Kajian literaturâ€. Surabaya: PH Movement Publication.

Kristiana Bhakti, Munawir Yusuf, Aditya Nanda Priyatama. (2016). Hubungan Antara Job Insecurity Dan Burnout Dengan Intensi Turnover Pada Karyawan Bagian Konveksi III pada PT. Dan Liris Sukoharjo. Jurnal Ilmu Psikologi Candrajiwa. Vol.4, No.4. Maret 2016.

Wulandari, Ida Ayu Diah dan I Gusti Ayu Dewi Adnyani. (2016). Pengaruh Work-Family Conflict Terhadap Turnover Intention Melalui Mediasi Kepuasan Kerja Pada Hotel Grand Inna Kuta. E-Jurnal Manajemen Unud. Vol.5. No. 10. Juli 2016.

Sitorus, Mardo Alnico Mangisi. (2017). Pengaruh Kepemimpinan Transformasional Dan Komitmen Organisasi Terhadap Turnover Intention. (Studi Pada Hotel Ratu Mayang Garden Pekanbaru). Jurnal Online Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Riau. Vol.4. No.11. Oktober 2017.

Leiter, M. P., & Maslach, C. (2008). A mediation model of job burnout. In Antoniou, A.S.G., & Cooper, C.L. (Eds.). Research companion to organizational health psychology (hal. 544-564). Cheltenham, UK: Edward Elgar.

Siagian, Sondang P. (2009). Kiat Meningkatkan Produktivitas Kerja. Jakarta. PT Rineka Cipta.

Rahman, Ulfiani. (2008). Mengenal Burnout Pada Guru. Lentera pendidikan. Edisi X. No. 2 Desember, hal. 216 – 227.

Safaria, Triantoro. (2011). Peran Religious Coping Sebagai Moderator dari Job Insecurity Terhadap Stres Kerja pada Staf Akademik. Humanitas, 3 (2),pp: 156-170.

Sandi, Freza Mahaztra, (2014) “Analisis Pengaruh Kompensasi Dan Job insecurity Terhadap Turnover Intention Pada Studi Pada Guru SDIT Asy-Syaamil Bontangâ€. Fakultas Ekonomika dan Bisnis, Universitas Diponegoro Semarang. Skripsi (Belum dipublikasikan).

Howard, J.L. (2008). Balancing conflicts of interest when employing spouses. Employee Responsibility Rights Journal, 20, 29-43.

Adeloka, B. (2010). Interferences between work and family among male and female executives in Nigeria. African Journal of Business Management, 4 (6), 1070.

Robbins, Stephen P. dan Timothy A. Judge. (2013). Perilaku Organisasi Edisi ke-12, Jakarta: Salemba Empat.

Maulizar, Said Musadi dan Mukhlis Yunus. (2012). Pengaruh Kepemimpinan Transaksional dan Transformasional Terhadap Kinerja Karyawan Bank Syariah Mandiri Cabang Banda. Jurnal Ilmu Manajemen, 1(1): h: 1-13.

Gautama, Pringgo. (2017) Pengaruh Kepemimpinan Transformasional, Kepuasan Gaji Dan Komitmen Organisasi Terhadap Turnover Intention Di Rumah Sakit Umum Daerah Kota Banjar.

Staffelbach. Bruno. 2008. Turnover Intent. Diploma Thesis. Strategie-und Unternehmensokonomik University of Zurich, Swiss.

Puspitasari, Melisa Dwi. (2014). Hubungan Antara Kepemimpinan Transformasional Dengan Intensi Turnover Karyawan Di Perusahaan Daerah Air Minum Kabupaten Boyolali. Skripsi. Fakultas Psikologi. Universitas Muhammadiyah Surakarta. Surakarta.

Wiyono, Gendro .(2011). Merancang Penelitian Bisnis dengan Alat Analisis SPSS 17.0 & Smart PLS 2.0. Yogyakarta: Percetakan STIM YKPM.




DOI: https://doi.org/10.30872/jmmn.v13i3.10074

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 Ayu Paramita, Christiawan Hendratmoko


Crossref logo 

Editorial Address

Jurnal Manajemen
Faculty of Economics and Business, Mulawarman University
Jl. Tanah Grogot No.1 Samarinda Kalimantan Timur 75119
Email: jmmn.feb.unmul@gmail.com
Statcounter: Jurnal Manajemen