Pengoptimalan kualitas pelayanan nasabah dengan menggunakan teori antrian pada pt bank rakyat indonesia unit samboja

Hariyanti Julita Sari, Justina Ade Judiarni, M Amin Kadafi

Abstract


Hariyanti Julita Sari 2018. Pengoptimalan Kualitas Pelayanan Nasabah Dengan Menggunakan Teori Antrian Pada PT Bank Rakyat Indonesia Unit Samboja Dibimbing oleh: Ibu Justina Ade Judiardi, pembimbing I dan Bapak M. Amin Kadafi, pembimbing II.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui optimalisasi kualitas pelayanan yang terjadi pada antrian PT Bank Rakyat Indonesia Unit Samboja dengan menerapkan teori antrian.
Penelitian dilakukan setiap hari kerja selama 6 jam yaitu jam kerja mulai pukul 08.00 – 15.00 wita dalam satu bulan. Data yang terkumpul yaitu jumlah kedatangan nasabah selama jam kerja yang kemudian dianalisis dengan menggunakan teori antrian.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelayanan yang terjadi pada antrian PT Bank Rakyat Indonesia Unit Samboja tidak optimal, pada hari tertentu dimana kedatangan melebihi dari rata-rata nasabah yang dapat dilayani persatuan waktu tertentu. Tingkat kedatangan nasabah yang melebihi rata-rata biasanya terjadi pada hari Senin dan Jum’at. Dimana jumlah nasabah yang datang melebihi rata-rata sehingga menyebabkan pelayanan menjadi tidak optimal.
Struktur antrian yang terjadi pada PT Bank Rakyat Indonesia Unit Samboja saat ini adalah Single Channel-Single Phase yaitu hanya menggunakan 1 fasilitas pelayanan. Dalam rangka meningkatkan kualitas layanan perusahaan maka perlu dilakukan pengubahan sistem menjadi Multi Channel-Single Phase dengan penambahan 1 fasilitas pelayanan sehingga menjadi 2 teller.


Keywords


Teori antrian

References


Assauri, Sofjan. 2008. Manajemen Produksi dan Operasi. Edisi Revisi. Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia. Jakarta.

Dimyanti, Tjutju Tarliah dan Ahmad Dimyanti. 2010. Operations Research Model-model Pengambilan Keputusan. Penerbit Sinar Baru Algensindo. Bandung.

Fahmi, Irham. 2014. Manajemen Produksi dan Operasi. Alfabeta. Bandung.

Handoko, T. Hani. 2000. Dasar-Dasar Manajemen. Edisi Satu. Cetekan Ketigabelas. BPFE. Yogyakarta.

Ishak, Aulia. 2010. Manajemen Operasi. Craha Ilmu. Yogyakarta.

Kotler, Philip. 2004. Marketing Management. Teguh, Hendra, Ronny A. Rusli, Benjamin Molan. (terjemahan). Jilid I dan II. Edisi Millenium. PT Prentice Hall Indonesia. Jakarta.

Prasetya, Hery dan Fitri Lukiastuti. 2011 . Manajemen Operasi. CAPS. Yogyakarta.

Prawirosentono, Suyadi. 2005. Manajemen Operasi Analisis dan Studi Kasus. Edisi Ketiga. Cetakan Pertama. Bumi Aksara. Jakarta.

Pardede, M. Pontas. 2003. Manajemen Operasi dan produksi: Teori, Model dan Kebijakan. Penerbit Andi. Yogyakarta.

Ridhotullah, Subeki dan Mohammad Jauhar. 2015. Pengantar Manajemen. Prestasi Pustakaraya. Jakarta.

Rangkuti, Freddy. 2005. Marketing Analysis Made Easy. PT Gramedia Pustaka Utama. Jakarta.

Subagyo, Pangestu, Marwan Asri dan T. Hani Handoko. 2012. Dasar-Dasar Operations Research. Edisi 2. BPFE. Yogyakarta.

Schroeder, Roger G. 2007. Manajemen Operasi. Team Penerjeman Penerbit Erlangga. (terjemahan). Edisi Ketiga. Erlangga. Jakarta.

Supranto, Johannes. 2006 . Riset Operasi Untuk Pengambilan Keputusan. Universitas Indonesia (UI-Press). Jakarta.

Suyani, Hernani. 2012. Analisis Antrian Penumpang Terminal Bus Sei. Kunjang Jurusan Samarinda - Kota Bangun di Samarinda. Fakultas Ekonomi, Universitas Mulawarman. Samarinda.

Wysocki, Robert K. 2001. Effective Projeck Manajement. Wiley Publising Inc. New-York.




DOI: https://doi.org/10.29264/jimm.v4i2.3946

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Jurnal Ilmu Manajemen Mulawarman (JIMM)


Crossref logo 

Editorial Address

Jurnal Ilmu Manajemen Mulawarman (JIMM)
Faculty of Economics and Business, Mulawarman University
Jl. Tanah Grogot No.1 Samarinda Kalimantan Timur 75119
Email: jimm.feb@gmail.com