Analisis peran aktor dalam keberhasilan implementasi teknologi pengolahan pakan ternak sapi

Radot Manalu

Abstract


Ketersediaan bahan baku pakan ternak menjadi salah satu aspek penting untuk keberhasilan dan keberlanjutan pembibitan ternak sapi di Kabupaten Siak, Provinsi Riau. Sebelumnya bahan baku pakan ternak sapi sulit dipenuhi karena rumput hijau di sekitar perkebunan semakin langka terutama pada musim kemarau panjang. Untuk mengantisipasi hal tersebut telah diterapkan teknologi pengolahan pakan ternak sapi dari pelepah sawit agar pakan dapat tersedia sepanjang waktu. Implementasi teknologi pengolahan pakan ternak sapi tersebut dapat mengatasi masalah ketersediaan bahan baku pakan ternak sapi sehingga stok pakan ternak dapat tersedia sepanjang tahun karena pakan olahan dapat disimpan dan bertahan dalam jangka waktu satu tahun. Namun demikian, keberhasilan implementasi teknologi tersebut tidak terlepas dari peran para aktor dari lembaga litbang sebagai penyedia teknologi dan Pemda Kabupaten Siak dalam mendukung ketersediaan infrastruktur seperti bantuan mesin pencacah (chopper)dan melakukan pengawasan dan pengendalian sehingga implementasi teknologi pengolahan pakan di Kabupaten Siak dapat berhasil dan berkelanjutan.


Keywords


Peran; actor; pengolahan; pakan; sapi; pelepah; sawit

References


Batubara Leo P. 2002. Potensi Biologis daun Kelapa Sawit Sebagai Pakan Basal dalam Ransum Sapi Potong. Seminar Nasional Teknologi Peternakan dan Veteriner 2002. Balai Pengkajian Teknologi Pertanian-Gedung Johor, Sumut.

Hendalia, Ella, et.al. 2017. Efektifitas Penggunaan Bacillus Spp. dan Lactobacillus Spp. dalam Meningkatkan Kualitas Tepung Bulu Ayam sebagai Sumber Protein Berprobioti. Prosiding Seminar Nasional Industri Peternakan IPB Bogor, 29-30 November 2017, hal. 248 – 251.

Kusuma, Dwiyanto dan Eko Handiwirawan. 2006. Peran Litbang Dalam Mendukung Usaha Agribisnis Pola Integrasi Tanaman-Ternak (The Role of Agricultural R&D in Support of Agribussiness Under an Integrated Crop-Livestock Systems Approach). Pusat Penelitian dan Pengembangan Peternakan, Bogor.

Michael Fritscha, Grit Frankeba. 2003. Innovation, Regional Knowledge Spillovers and R&D Cooperation Technical University Bergakademie Freiberg, Faculty of Economics and Business Administration, Lessingstr. 45, D-09596 Freiberg, Germany State Street Bank, Frankfurt, Main, Germany, Accepted 21 July 2003.

Munaf, Dicky R. 2008. Peran Teknologi Tepat Guna Untuk Masyarakat Daerah Perbatasan Kasus Propinsi Kepulauan Riau, Jurnal Sosio Teknologi Edisi 13.

Muslim, Chairul. 2006. Pengembangan Integrasi Padi-Ternak dalam upaya pencapaian swasembada padi dan ternak dalam upaya mendapatkan swasembada daging di Indonesia Suatu Tinjauan Evaluasi Pusat Sosial Ekonomi dan Kebijakan Pertanian.

Ngafifi, Muhamad. 2014. Advances in Technology and Patterns of Human Life In Socio-Cultural Perspective. Jurnal Pembangunan Pendidikan: Pondansi dan Aplikasi, Volume 2 Nomor 1.

Prawiradiputra, Bambang R. 2009. Masih Adakah Peluang Pengembangan Integrasi Tanaman Dengan Ternak di Indonesia? Balai Penelitian Ternak, Bogor.

Putra, Erik Purnama. 2019. Republika.co.id, Keunikan Tour the Siak. 2019. Sumber: https://www.republika.co.id/berita/olahraga/sepeda/13/09/13/mt1v4z-keunikan-tour-de-siak, tanggal 13 September 2019.

Rizali, Akhmad, Fahcrianto, M. Hafiz Ansari, Anis Wahdi. 2019. Pemanfaatan Limbah Pelepah dan Daun Kelapa Sawit Melalui Fermentasi Trichoderma Sp. Sebagai Pakan Sapi Potong Enviro Scienteae Vol. 14 No. 1, April 2018: 1 – 7.

Statistik Perkebunan Indonesia. 2016. Direktorat Jenderal Perkebunan Kementerian Pertanian, Jakarta.

Utomo, B. Ngaji dan Ermin Widjaja. 2012. Pengembangan Sapi Potong Berbasis Industri Perkebunan Kelapa Sawit Development of Beef Cattle Based on Oil Palm Jurnal. Litbang Pert. Vol. 31 No. 4. Desember 2012: 153 – 161.

Undang-undang (UU) Sistem Nasional Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Sinas Iptek).

Winarso, Bambang dan Edi Basuno. 2013. Pengembangan Pola Integrasi Tanaman-Ternak Merupakan Bagian Upaya Mendukung Usaha Pembibitan Sapi Potong Dalam Negeri. Forum Penelitian Agro Ekonomi, Volume 31 No. 2, Desember 2013: 151 – 169.




DOI: https://doi.org/10.30872/jinv.v16i1.6364

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Radot Manalu


Crossref logo 

Editorial Address

INOVASI: Jurnal ekonomi, keuangan dan manajemen
Faculty of Economics and Business, Mulawarman University
Jl. Tanah Grogot No.1 Samarinda Kalimantan Timur 75119
Email: jakt.feb.unmul@gmail.com

StatCounter: INOVASI: Jurnal ekonomi, keuangan dan manajemen