Analisi Altman Z-Score Untuk Memprediksi Kebangkrutan Pada Perusahaan Otomotif Dan Komponen Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

Selvia Nur Oktavia, Rusdiah Iskandar, Raden Priyo Utomo

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis prediksi kebangkrutan pada perusahaan otomotif dan komponen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive sampling. Penelitian ini dilakukan terhadap 9 perusahaan otomotif dan komponen di Bursa Efek Indonesia tahun 2012-2016. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari situs www.sahamok.com dan www.idx.co.id atau website masing-masing perusahaan. Teknik yang digunakan adalah model prediksi kebangkrutan Altman Z-Score dengan menggunakan lima variabel yang mewakili rasio likuiditas X1, profitabilitas X2 dan X3, aktivitas X4 dan X5. Memiliki rumus Z-Score = 1,2X1 + 1,4X2 + 3,3X3 + 0,6X4 + 1,0X5 dengan kriteria penilaian Z-Score > 2,99 dikategorikan sebagai perusahaan yang sangat sehat. 1,81 < Z-Score < 2,99 berada di grey area sehingga kemungkinan terselamatkan dan kemungkinan bangkrut sama besarnya tergantung dari keputusan kebijaksanaan manajemen perusahaan sebagai pengambil keputusan. Z-Score < 1,81 dikategorikan sebagai perusahaan yang memiliki kesulitan keuangan yang sangat besar dan beresiko tinggi sehingga kemungkinan bangkrutnya sangat besar. Hasil penelitian menunjukkan bahwa data penelitian sebanyak 9 perusahaan masih ada beberapa yang berada dalam keadaan bangkrut. Pada tahun 2012, 11,11% perusahaan mengalami prediksi kebangkrutan dan 22,22% berada pada grey area dan 66,67% dalam kondisi sehat. Tahun 2013, ada beberapa perusahaan yang tidak mengalami perkembangan bahkan mengalami penurunan yaitu sebanyak 22,22% bangkrut, 33,33% berada pada grey area dan 44,44% dalam kondisi sehat. Pada tahun 2014, tidak ada perbedaan kondisi dari tahun 2012 di mana sebanyak 22,22% bangkrut, 11,11% berada pada grey area dan 44,44% dalam keadaan sehat. Pada tahun 2015, prediksi bangkrut sebanyak 66,67%, 22,22% pada grey area dan 11,11% dalam kondisi sehat. Pada tahun 2016, prediksi bangkrut memiliki hasil 55,56% atau berkurang sebesar 11,11% dari tahun sebelumnya, 11,11% berada pada grey area dan 55,56% dalam kondisi sehat.

Full Text:

PDF

References


Almilia, Luciana Spica. 2006. Prediksi Kondisi Financial Distress Perusahaan Go-Public Dengan Menggunakan Analisis Multinominal Logit, Jurnal Ekonomi dan Bisnis, Vol. XII, No. 1, Hal: 1-26.

Altman, E. I. 1968. Financial Ratios, Discriminant Analysis and the Prediction of Corporate Bankruptcy. Journal of Finance 23 (4): 589-609.

Arini, Sopiyah dan Triyonowati. 2013. Analisis Altman Z-Score Untuk Memprediksi Kebangkrutan Pada Perusahaan Farmasi Di Indonesia, Jurnal Ilmu dan Riset Manajemen, Vol. 2, No. 11, Hal: 1-17.

Fahmi, Irham. 2012. Analisis Kinerja Keuangan, Panduan bagi Akademisi, Manajer, dan Investor untuk Menilai dan Menganalisis Bisnis dari Aspek Keuangan, Cetakan Kesatu. Bandung: Alfabeta.

Parulian, Safrida Rumondang. 2007. Hubungan struktur Kepemilikan, Komisaris Independen dan Kondisi Financial Distress Perusahaan Publik, Jurnal Akuntansi dan Keuangan, Vol. 1, No. 3, Hal: 263-274.

Platt, H.D dan M.B Platt, 2002. Predicting Corporate Financial Distress: Reflections On Choice-Based Sample Bias, Journal Of Economics And Finance 26 (2): 184-199.

Putra, Yudhian Pratama, Norita dan Anisah Firli. 2016. Prediksi Kebangkrutan Dengan Menggunakan Model Altman Z-Score Dan Zavgren (Studi Pada Perusahaan Subsektor Batubara Yang Terdaftar Di BEI Dan Mengalami Kerugian Periode 2010-204), e-Proceeding of Management, Vol. 3, No. 3, Hal: 2894-2904.

Rudianto. 2013. Akuntansi Manajemen, Informasi Untuk Pengambilan Keputusan Strategis. Jakarta: Erlangga.

Yulia, Anggi dan Triyonowati. 2013. Analisis Kebangkrutan Metode Altman Z-Score Pada Perusahaan Rokok Go Public, Jurnal Ilmu dan Riset Manajemen, Vol. 2, No. 3, Hal: 1-21.




DOI: https://doi.org/10.29264/jiam.v3i4.3121

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2019 Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM)


Crossref logo 

Editorial Address

Jurnal Ilmu Akuntansi Mulawarman (JIAM)
Faculty of Economics and Business, Mulawarman University
Jl. Tanah Grogot No.1 Samarinda Kalimantan Timur 75119
Email: jiam.feb@gmail.com