Pengaruh indikator makro ekonomi terhadap profitabilitas perbankan syariah di indonesia tahun 2015–2020

Oktoviana Banda Saputri

Abstract


Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh indikator makroekonomi terhadap profitabilitas perbankan syariah. Indikator makroekonomi yang digunakan adalah Pendapatan Domestik Bruto (PDB), tingkat inflasi dan nilai tukar Rupiah terhadap Dolar Amerika (USD). Sedangkan rasio profitabilitas bank syariah yang digunakan adalah Net Operating Marjin (NOM) dan Return on Asset (ROA) karena dinilai mampu menginterpretasikan komponen profitabilitas bank syariah yang terdiri dari 14 Bank Umum Syariah dan 20 Unit Usaha Syariah yang ada di Indonesia. Data yang digunakan adalah data time-series tahun 2015 sampai dengan trimester (quarter) kedua tahun 2020 sehingga diperoleh 22 objek penelitian dari masing-masing variabel, dengan metode pengolahan data menggunakan regresi linier berganda (multiple linier regression). Berdasarkan hasil pengolahan data secara simultan, diketahui seluruh variabel independen (PDB, tingkat inflasi dan nilai tukar) memiliki pengaruh signifikan terhadap NOM maupun ROA perbankan syariah. Secara parsial, variabel tingkat inflasi dan nilai tukar, masing-masing memiliki pengaruh signifikan terhadap NOM dan ROA, sedangkan variabel PDB memiliki pengaruh yang tidak signifikan terhadap NOM maupun ROA. Hasil penelitian dapat menjelaskan bahwa secara umum indikator makroekonomi memiliki pengaruh terhadap tingkat profitabilitas perbankan syariah, meskipun komposisi perbankan syariah masih rendah dalam struktur perbankan Indonesia.

Keywords


Makroekonomi; PDB; Inflasi; Nilai Tukar; Perbankan Syariah; NOM; ROA

References


Affandi, Faisal. (2016). Analisis Pengaruh Tingkat Inflasi, Nilai Tukar, Bi-Rate Dan Suku Bunga BankKonvensionalterhadap Margin Bagi Hasil Deposito Muá¸arabah Perbankan Syariah Di IndonesiaPeriode 2010-2015. At-Tawassuth, 1 (1), 45–72.

Agustina, Ribut Pipit, Airlangga, Noven Suprayogi. (2018). Faktor-Faktor Yang MempengaruhiProfitabilitas Perbankan Syariah Di Indonesia Dan Malaysia (Meta-Analisis Penelitian DiIndonesia Dan Malaysia Tahun 2010-2016). Jurnal Ekonomi Syariah Teori dan Terapan, 5 (7),574–589.

Asngari, Imam. (2013). Pengaruh Kondisi Ekonomi Makro Dan Karakteristik Bank Terhadap EfisiensiIndustri Perbankan Syariah Di Indonesia. Jurnal Ekonomi Pembangunan, 11 (2), 91–110.

Bank Indonesia. (2020). Statistik Publikasi. Diakses tanggal 22–27 Oktober 2020,https://www.bi.go.id/.

Irsyad, Muhammad. Ahmad Mulyadi Kosim, Hilman Hakim.2018.Pengaruh PDB (Produk DomestikBruto), Suku Bunga, dan Inflasi TerhadapProfitabilitas Bank Syariah periode 2014-2017.Tafaqquh, 3 (2).

Meyliana, Dita, Ade Sofyan Mulazid. (2017). Pengaruh Produk Domestik Bruto (PDB), Jumlah BagiHasil dan Jumlah Kantor terhadap Jumlah Deposito Mudharabah Bank Syariah di IndonesiaPeriode 2011-2015. Economica: Jurnal Ekonomi Islam,8 (2), 263–284.

Nazhifah, Annafsun, Jaka Sriyana. (2020). Analisis Pengaruh Inflasi, Kurs, Birate, PDB Dan KinerjaInternal Bank Terhadap Profitabilitas Pada Perbankan Syariah Dan Konvensional. JurnalManajemen dan Bisnis Indonesia,6 (1), 79–87.

Otoritas Jasa Keuangan. 2021. Statistik Perbankan Syariah tahun 2020. www.ojk.go.id, diakses tanggal7 Januari 2021.

Otoritas Jasa Keuangan. 2020. Surat Edaran OJK No.10/SEOJK.03/2014 tentang Penilaian TingkatKesehatanBUS dan UUS tanggal 11 Juni 2014, diakses tanggal 20 Desember 2020.

Otoritas Jasa Keuangan. 2020. Peraturan OJK No. 11/POJK.03/2020 tentang Stimulus PerekonomianNasional Sebagai Kebijakan Countercyclical Dampak Penyebaran Corona Virus Disease 2019tanggal 13 Maret 2020, diakses tanggal 20 Desember 2020.

Pradesyah, Riyan. 2016. Analisis Pengaruh Nilai Tukar Rupiah dan Laba Bersih Terhadap Kinerja HargaSaham Bank Panin Syariah. Intiqad, 8 (2), 84–100.

Purba, Nova Shenni, Ari Darmawan. (2018). Pengaruh Pertumbuhan Produk Domestik Bruto Dan InflasiTerhadap Non Performing Finance Bank Syariah (Studi Pada Bank Umum Syariah Di IndonesiaPeriode 2014-2016). Jurnal Administrasi Bisnis (JAB), 61 (2).

Siringoringo, Renniwaty, Rahmi Pratiwi. (2018). Pengukuran Tingkat Profitabilitas Perbankan SyariahIndonesia Dengan Menggunakan Rasio CAMEL Periode 2012-2016. JIM UPB, 6 (1).

Suryanto, Dadang Agus, Sussy Susanti. (2020). Analisis Net Operating Margin (NOM), NonPerformingFinancing (NPF), Financing to Debt Ratio (FDR) dan Pengaruhnya Pada Efisiensi PerbankanSyariah di Indonesia. Jurnal Riset Akuntansi dan Keuangan, 8 (1), 29–40.

Syahputra, Dedy, Abubakar Hamzah, M. Nasir. (2017). Pengaruh Produk Domestik Bruto, Suku BungaRiil, Dan Partisipasi Angkatan Kerja Terhadap Investasi Swasta Di Indonesia (Pendekatan ErrorCorrection Model). Jurnal Perspektif Ekonomi Darussalam, 3 (1).

Undang-Undang Perbankan Syariah No.21 tahun 2008 tentang Perbankan Syariah.

Widiawati. 2019. Pengaruh NonPerforming Financing (NPF) TerhadapNet Operating Margin (Nom) DiBank Bri Syari’ah Periode Tahun 2014-2017. Jurnal Ilmu Akuntansi dan Bisnis Syariah, 1 (1).




DOI: https://doi.org/10.30872/jfor.v23i1.9096

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2021 Oktoviana Banda Saputri


Crossref logo 

Editorial Address

FORUM EKONOMI: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi
Faculty of Economics and Business, Mulawarman University
Jl. Tanah Grogot No.1 Samarinda Kalimantan Timur 75119
Email: jakt.feb.unmul@gmail.com

StatCounter: FORUM EKONOMI: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi